Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Please Support Us

Mengenal Lebih Dekat Koi Farm Lokal Indonesia: Kois harus mampir!


Mengenal Lebih Dekat Koi Farm Lokal Indonesia: Kois harus mampir!

Daftar Koi Farm (include breeder, dealer, pond builder, equipment seller) yang ada di Indonesia (user experience)

Saya percaya kalau teman-teman membeli ikan koi pasti mempertimbangkan dari farm mana, bahkan farm mempunyai prioritas yang utama dalam memilih ikan koi, sebut saja sakai fish farm yang ada di Jepang, ikan kohaku yang dilelang tahun 2018 kemarin berhasil memecahkan rekor dengan harga Rp27 Miliar, wow harga yang fantastis, sehingga Farm Sakai pasti banyak diburu orang untuk jenis kohaku yang satu bloodline dengan ikan kohaku yang fantastis itu, mau tidak mau harga pasti kena dongkrak naik juga untuk semua ikan produk dari Sakai Fish Farm. Tul gak tong?

Untuk koi farm yang ada di Jepang bisa klik disini

Nah di Indonesia juga demikian, farm lokal yang sudah terkenal seantero Indonesia sebagai penghasil ikan koi berkualitas pasti diburu banyak orang, padahal harga yang dibandrol juga tidak murah untuk ikan koi tosai 15BU seharga Rp100 ribu – Rp500 ribu.

Tidak usah jauh jauh, contoh nyata nya saja saya, saya pernah mbolang dan sowan ke breeder senior yang ada di kota gudeg yaitu Jogja, karena beliau disebut sebagai Bapak Koi nya Jogja, jadi membuat saya bertanya tanya, siapakah beliau? Sendirian naik kereta dan turun di Stasiun Tugu Jogja, kemudian karena waktu sempit, saya langsung memutuskan untuk order gojek ke rumah mbah mardjan, tariff sekitar 25ribu an, nah karena di sekitar rumah mbah mardjan tidak terdapat driver gojek standby, jadinya saya menawari driver gojek yang tadi nganterin saya dari stasiun tugu ke rumah mbah mardjan untuk mengantarkan saya lagi ke stasiun tugu untuk meneruskan perjalanan ke barat mencari sesuap nasi, #eh

Maksudnya begini, kalau sudah hobi, semua hal pasti dilakoni, terlebih kalau kita pas melewati sasaran hobi kita, pasti hati kecil ingin menyalurkan hobi.

Dan ternyata mbah mardjan memang benar Bapak Koi Jogja karena beliau sudah mengenal ikan koi sejak tahun 1981 dimana saat itu saya saja belum lahir, amazing… dan hebat nya lagi konsisten sampai sekarang, jatuh bangun dengan yang nama nya ikan koi sudah pernah di alami beliau, mulai dari semua ikan koi mbah mardjan tewas semua karena terserang virus, sampai peran seorang mbah mardjan menjadi seorang judge dalam sebuah kontes atau show ikan koi di jogja. Seru ngobrol dengan beliau, saya angkat topi untuk beliau. Masih banyak sekali cerita seru pada saat mengunjungi Mbah Sumardjan yang tidak bisa tergambarkan dalam tulisan ini, semoga someday saya bisa share one day travel in jogja just for Koi.

And many more, banyak sudah koi farm lokal yang pernah saya kunjungi atau setidaknya tahu tentang koi farm lokal ini, dan diantaranya pelihara produk ikan koi dari farm lokal ini.

Oke tidak banyak kata lagi, berikut ini beberapa farm yang ada di Indonesia, berdasarkan pengalaman saya atau user experience: (jika ada istilah istilah yang kuran dimengerti, teman teman bisa mengenal lebih jauh tentang istilah istilah ikan koi dengan klik disini)

Nama Farm: S&S KOI Farm Jogja
Nama breeder: Mbah Sumardjan
Alamat: Pedes, Argomulyo, Kec. Sedayu, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55752
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa), asagi, shusui, hariwake
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: Andhi Fish Farm
Nama breeder: Andhi Rahardjo
Alamat: Jalan Nasional III Dsn Rejokusuman, Sokowaten, Tamanan, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa), asagi, shusui, karasi, benigoi
Spesialisasi: karasi

Nama Farm: Anjar Koi Centre Kediri
Nama owner: Anjar
Alamat: Pelem Pare Kediri
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) asagi
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: Khusnul Koi
Nama owner: Khusnul
Alamat: Blitar Jawa Timur
Varietas: Polosan (chagoi, midori, soragoi)
Spesialisasi: chagoi

Nama Farm: Feikoi
Nama owner: Soegianto
Alamat: Pengasinan, Kec. Gn. Sindur, Bogor, Jawa Barat 16340
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa)
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: Bintaro Koiku
Nama owner: Putra Utama
Alamat: RT.14/RW.6, Bintaro, Kecamatan di Pesanggrahan, merupakan Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12330
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) shusui, asagi, karasi, ogon, benigoi
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: Maju Jaya Koi Farm
Nama owner: M Farhan Dio Akbar
Alamat: Bintaro Sektor 9 Tangerang Selatan
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) benigoi, karasi
Spesialisasi: Gosanke, benigoi, karasi

Nama Farm: KoiSakana Farm
Nama owner: KoiSakana Farm
Alamat: Gang Bacang No. 7 Ciputat Timur, Jalan Warung Supratman, Tangerang Selatan, Kota Tangerang Selatan Cempaka Putih Ciputat Timur, Cempaka Putih, East Ciputat, South Tangerang City, Banten 15412
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) benigoi, karasi, chagoi, hi utsuri, shiro utsuri, sebagian besar dari Blitar
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: House Of Koi
Nama owner: House Of Koi
Alamat: Jalan WR Supratman, No. 38, Pondok Ranji, Rengas, Kec. Ciputat Tim., Kota Tangerang Selatan, Banten 15412
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) hi utsuri
Spesialisasi: Gosanke

Nama Farm: Sentosa Koi Farm
Nama breeder: Rudyanto
Alamat: Kasemen, Serang, Banten
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa), Hi/Shiro Utsuri, karasi
Spesialisasi: hi utsuri

Nama Farm: Koitorio
Nama owner: Rony Ferdiansyah
Alamat: Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke Import (Kohaku, Sanke, Showa), Hi/Shiro Utsuri, karasi, chagoi, botan
Spesialisasi: karasi

Nama Farm: FnF Koi Centre
Nama breeder: Fahmi Gurbadi
Alamat: Cisurupan, Cibiru, Cisurupan, Kec. Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat 40614
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kecuali Showa) asagi, shusui, botan
Spesialisasi: Kohaku Sanke Asagi

Nama Farm: Damiri Koi Farm
Nama breeder: Abah Haji Damiri
Alamat: Jalan Raya Sadamaya, Cibeber, Peuteuycondong, Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43262
Varietas: asagi, kohaku, beberapa gosanke
Spesialisasi: Asagi, next kohaku

Nama Farm: Tropikal Koi Centre
Nama owner: Benny Gunawan
Alamat: Jl. Karmel 1 No.01 No 108, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) karasi, chagoi, asagi, shusui
Spesialisasi: import Gosanke

Nama Farm: HTP (Hanggar Teras Pondok Kelapa – dulu Hanggar Teras Pancoran)
Nama owner: banyak toko dan owner disana
Alamat: Jalan Pondok Kelapa Raya No.60, RT.1/RW.1, Pondok Kelapa, merupakan Kecamatan Duren Sawit, wilayah Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13450
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) karasi, chagoi, asagi, shusui, kujaku, semuanya dari Blitar, saya tidak menemui adanya ikan import di HTP ini
Spesialisasi: Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa)

Nama Farm: Pasar Ikan Hias Radio Dalam (dulu Pasar Ikan Hias Barito)
Nama owner: banyak toko dan owner disana
Alamat: Jalan BRI Radio Dalam, RT.OO2/RW.14, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, RT.2/RW.14, Gandaria Utara, masuk Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12140
Varietas: banyak jenis terutama Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa) karasi, chagoi, asagi, shusui, kujaku, semuanya dari Blitar, saya tidak menemui adanya ikan import di radio dalam ini
Spesialisasi: Gosanke (Kohaku, Sanke, Showa)

Jika masih ada farm lokal yang belum saya cantumkan atau saya salah mencantumkan pun jika ada yang keberatan nama farm nya saya cantumkan di blog ini, itu karena saya ngopi nya kurang jauh, jadi belum sempat saya kunjungi, jadi breeder atau owner nya bisa menghubungi saya pada menu contact blog KiGoi untuk saya masukkan atau saya koreksi yang ada di blog saya, lumayan loh kalau ada orang nyari bisa langsung ketemu karena blog ini di optimasi sedemikian rupa untuk bisa muncul pada halaman pertama pencarian Google, terus jika sudah kontak kita bisa nambah teman baru sekaligus bisa nyruput kopi bareng.

semoga bermanfaat
enjoy sharing
Koi untuk Persahabatan
Salam,
KiGoi: ada koi, ada kopi

1 comment for "Mengenal Lebih Dekat Koi Farm Lokal Indonesia: Kois harus mampir!"